Pemain bertahan Manchester United, Patric Evra mengungkapkan rasa percaya diri timnya ketika berhadapan dengan Bayern Munich di Allianz Arena pada Kamis dini hari yang akan datang. Pemain berkebangsaan Prancis itu yakin rekan-rekan setimnya akan tampil lebih percaya diri di ajang terbaik antar benua biru tersebut.
“Kami bermain sangat baik di Liga Champions, kami bermain dengan rasa penuh percaya diri dan kami sangat siap untuk menghadapi turnamen tersebut dibandingkan di Premier League atau liga lokal. Saya pikir orang-orang akan menilai saya tidak profesional, tetapi itulah faktanya. Kami lebih bersemangat ketika menjalani laga di Liga Champions,” kata Evra seperti yang dikutip dari The Mirror.
“Mengapa demikian? Saya rasa ini adalah sebuah hal yang sangat sulit untuk dijelaskan dan saya tidak bisa menjawab pertanyaan tersebut. Mungkin kadang kala Anda harus membiarkan badai berlalu terlebih dulu dan mempersiapkan diri untuk menghadapi Bayern dan persiapan mental untuk menjalani kompetisi musim depan. Anda harus yahin bisa meraih trofi Liga Champions, musim ini kami bermain tidak terlalu buruk di Liga Champions,” lanjutnya.
Seperti diketahui, tahun ini performa United lebih baik di Liga Champions ketimbang di liga domestik. Pasukan David Moyes baru mengalami sekali kekalahan ketika berhadapan dengan klub asal Yunani, Olympiakos di leg pertama perdelapanfinal.
Dan untuk leg kedua di kandang Munich, United hanya butuh menang satu gol jika ingin melangkah ke babak semifinal. Jika laga nanti berakhir dengan skor imbang, maka pertandingan akan terus dilanjutkan dalam babak perpanjangan waktu dan akan terus berlanjut dengan adu pinalti. Hal ini dikarenakan pada leg pertama FC Hollywood mencetak satu gol ke gawang United di Old Trafford pertengah pekan lalu.
from Agen Bola | Taruhan Bola | Judi Bola | Bandar Bola | Bola Tangkas | Casino Online | Piala Dunia http://ift.tt/1hSfjnQ
via IFTTT
No comments:
Post a Comment